Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2012

Manusia Dan Penderitaan

Gambar
Assalamualaikum Wr. Wb. Penderitaan berasal dari kata derita. Derita berasal dari bahasa sansekerta, dhra artinya menahan atau menanggung. Derita artinya menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Tuhan memberikan kesenangan atau kebahagiaan kepada umatnya, tetapi juga memberikan penderitaan atau kesedihan yang kadang-kadang bermakna agar manusia sadar untuk tidak memalingkan diri dariNya. Dalam surat Al-Insyiqoq:6 dinyatakan manusia adalah makhluk yang hidupnya penuh perjuangan artinya bahwa manusia harus bekerja keras untuk dapat melangsungkan hidupnya.  Jika membicarakan penderitaan, bukalah mata Anda lihatlah sekeliling Anda. Tidak semua orang bernasib sama seperti Anda. Pada penulisan kali ini saya akan membahas tentang kehidupan anak jalanan, mungkin Anda sudah bosan mendengar hal seperti ini, tapi apakah Anda berpikir, mereka masih punya masa depan?? Ya, saya akan bilang dengan tegas, mereka tetap punya masa depan. Siapa pun tidak akan tahu nasib hidup

Manusia Dan Keindahan

Gambar
Keindahan dalam sebuah foto. Assalamualaikum Wr. Wb. Kata keindahan berasal dari kata indah, artinya bagus, permai, cantik, elok, molek, dan sebagainya. Benda yang mempunyai sifat indah ialah segala hasil seni, pemandangan alam, manusia, rumah, tanaman, perabot rumah tangga, suara, warna, dan sebagainya. Keindahan dapat dikatakan merupakan bagian hidup manusia. Keindahan identik dengan kebenaran. Keindahan adalah kebenaran, kebenaran adalah keindahan. keduanya mempunyai nilai yang sama, yaitu abadi dan mempunyai daya tarik yang selalu bertambah. Kebenaran disini bukan menurut ilmu melainkan kebenaran menurut konsep seni. Kebenaran juga bersifat universal, artinya tidak terikat oleh selera perseorangan, waktu dan tempat, selera mode, kedaerahan atau lokal. Hmm,, hal yang saya kagumi hingga sekarang adalah keindahan alam. Alam ini sangat luas, begitu pula keindahannya. Buat saya, melihat matahari, awan, bulan, bintang, gunung dan lain-lain merupakan hal yang menyenangkan, ka